Gak Pake Ribet! Ini Cara Bikin Animasi Foto Bergerak di Android
Animasi tentu disukai berbagai kalangan karena memiliki kesan yang menarik dan lebih dekat dengan penontonnya. Siapa sih di antara kamu yang nggak suka animasi? Posting hasil animasi bikinan kamu di sosial media, tentu mengundang rasa penasaran temanmu loh.
Berbekal aplikasi Loopsie – Cinemagraph, Living Photo yang tersedia di Google Play Store kamu dapat dengan mudah bikin animasi foto bergerak sendiri. Berikut Jaka kasih tahu cara bikin animasi foto bergerak di Android. Gak pake ribet guys!
Cara Bikin Animasi Foto Bergerak di Android
- Download dan install aplikasi Loopsie – Cinemagraph, Living Photo yang tersedia di Google Play Store.
- Buka aplikasi dan kamu akan menemukan tampilan pembuka yang dapat kamu skip untuk memulainya. Untuk memulai, pertama kamu arahkan kamera pada objek yang hendak dianimasikan. Tekan dan tahan tombol “Record” yang berada di tengah untuk mulai merekam.
- Setelah selesai, Loopsie akan menstabilkan video yang telah kamu rekam. Jika proses telah selesai, tap pada layar bagian bawah untuk mulai mengedit animasi yang akan kamu buat.
- Ada 2 pilihan dalam mengedit animasi, yakni “Animate” untuk memilih area yang dianimasikan dan “Freeze” pada area yang diam. Lakukan swipe pada layar untuk memulai mengedit. Bagian layar yang merah adalah bagian yang diam, sementara yang terhapus adalah yang dianimasikan. Tekan tombol di kanan bawah apabila kamu sudah selesai mengedit.
- Terakhir kamu bisa membagikan animasi yang sudah kamu buat di berbagai sosial media. Kamu juga bisa menyimpannya pada memori internal atau tap “Create New” untuk membuat animasi baru.
Akhir Kata
Nah itulah cara bikin animasi foto bergerak di Android menggunakan aplikasi Loopsie – Cinemagraph, Living Photo. Gak pakai ribet kamu pun bisa melakukannya sendiri loh guys. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
No comments