Mengupload video berdurasi lebih dari 15 menit

Meningkatkan batas durasi video

Secara default, Anda dapat mengupload video berdurasi hingga 15 menit, tapi Anda dapat mengupload video berdurasi lebih panjang dengan mengikuti langkah verifikasi akun di bawah ini. Jika Anda memiliki akses streaming langsung, upload berdurasi panjang diaktifkan secara default.
Untuk mengupload video berdurasi lebih panjang, verifikasi akun Anda dengan melakukan langkah-langkah berikut.
  1. Di komputer, buka laman upload di youtube.com/upload.
  2. Di bagian bawah laman, klik Tingkatkan batas Anda. Anda juga dapat langsung membuka https://www.youtube.com/verify
  3. Ikuti langkah-langkah untuk memverifikasi akun Anda. Anda dapat memilih untuk menerima kode verifikasi melalui SMS di ponsel atau panggilan suara otomatis.
  4. Setelah akun diverifikasi, Anda dapat mengupload video yang berdurasi lebih dari 15 menit.
Pastikan Anda menggunakan browser versi terbaru untuk mengupload file yang berukuran lebih dari 20GB.

Ukuran upload maksimal

Ukuran file maksimal yang bisa diupload adalah 128 GB atau berdurasi 12 jam. Batas upload saat ini berbeda dengan batas sebelumnya, jadi mungkin Anda dapat melihat video lama yang berdurasi lebih dari 12 jam.

No comments

Powered by Blogger.